bisnis di rumah photo belanjabulanan.gif
kerja di rumah photo kerjadirumah.gif
berbisnis sambil tetap bekerja kantoran photo banner-kdr-468x60.gif
BISNIS ANAK MUDA photo teen-banner-468x60.gif

Senin, 26 Mei 2014

Ia Menderita Autisma

gejala autisma infantil sebenarnya sudah dapat dideteksi sejak dini, sejak anak masih bayi

penderita autisma memang langka dimana-mana. Namun Dr.Melly Budhiman, psikiater yang banyak menangani anak bermasalah ini, ingin mengungkapkan secara gamblang apa sebenarnya kelainan ini. Berapa banyak penderitanya? apakah bisa disembuhkan? bagaimana cara mengatasinya?

gejala autisma infantil sebenarnya sudah dapat dideteksi sejak dini, sejak anak masih bayi. biasanya bayi autis sering dikatakan oleh ibunya sebagai bayi yang manis. Tidak banyak menyusahkan, bisa diam berjam-jam ditinggal sendiri, sehingga ibunya bisa mengerjakan pekerjaan rumah dengan tenang.

Kenali Gejalanya

  • pada umur 3-4 bulan, bayi lain mulai bisa diajak berkomunikasi, bisa menatap mata ibunya sambil mengoceh, bayi autis tidak mau menatap mata orang lain. tatapan matanya terus beralih-alih ke arah lain.
  • bila bayi lain senang digendong dan dibelai, bayi autis lebih suka didiamkan sendiri. ia berusaha menghindar dari setiap kontak dengan manusia lain. kegagalan komunikasi kian lama kian tampak nyata. Dikemudian hari komunikasi satu-satunya yang sering ditunjukan anak autis adalah menarik lengan orang lain dan menunjuk sesuatu yang ia inginkan.
  • pada umur 2-3 tahun, dimana masa anak balita lain mulai belajar bicara, tidak tampak adanya tanda-tanda perkembangan bahasa pada anak autis. kadang-kadang ia mengeluarkan suara-suara yang tidak ada artinya. kalaupun ada perkembangan bahasa biasanya ada keanehan dalam kata-katanya.
  • anak autis sering melakuka gerakan-gerakan anh yang diulang-ulang, misalnya duduk sambil menggoyang-goyangkan badannya secara ritmis , berputar-putar, jalan berjingkat-jingkat, dan mengepak-ngepakkan lengannya seperti sayap. ia bisa terpukau pada anggota tubuhnya sendiri. misalnya jari tangannya yang terus-menerus digerakkan dan diperhatikannya
  • ia sama sekali tidak menyukai perubahan.
  • kegagalan hubungan interpersonal. pada umur 4 -5 tahun ketika anak-anak lain mulai bersosialisasi, anak autis tetap hidup dalam dunianya sendiri, segala jenis mainan yang disukai anak lain, baginya tidak ada artinya
  • kecerdasannya bervariasri, kira-kira 40% dari anak autis mempunyai taraf kecerdasan yang rendah (IQ dibawah 50), 30 % mempunyai IQ sekitar 70 atau lebih. sisanya mempunyai taraf kecerdasan normal. pernah ditemukan anak autis mempunyai bakat luar biasa dalam suatu hal tertentu, misalnya melukis atau berhitung, mereka inilah yang dsebut Idiot Savant.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

bebas dari hutang photo banner-impian-160x600.gif
baby photo: baby 3.gif

Total Tayangan Halaman

Cute Rocking Baby Monkey